jobs indonesia site

Top Blog

TopOfBlogs

Minggu, 20 Juni 2010

Diet Tepat untuk Wanita Karir

Sebuah survey menemukan bahwa kebanyakan wanita bekerja menyalahkan pekerjaan sebagai penyebab kenaikan berat badan mereka. Sebagai wanita super sibuk, hampir bisa dipastikan mereka tidak punya waktu untuk sekedar memikirkan bentuk tubuh. Jam kerja yang padat dan stres yang berlebihan membuat pola makan mereka menjadi berantakan.

Berawal dari melewatkan sarapan pagi yang sangat penting, kemudian kehilangan waktu makan siang karena sibuk lalu ditutup dengan makan malam yang seadanya. Dengan pola hidup seperti ini mereka tidak akan mendapat asupan makanan yang memadai untuk bekerja. Namun alih-alih mengalami penurunan berat badan, mereka cenderung menderita berat badan berlebih. Kenapa ini bisa terjadi?

Lingkungan kerja yang memicu stres membuat wanita karir mencari pelarian dengan makan makanan yang can spoil their appetite dan membuat mereka merasa senang dan nyaman. Setelah seharian berkutat dengan deal-deal penting dan harus menahan lapar, rasanya tidaklah berdosa jika menghadiahi diri sendiri dengan sepaket burger keju ukuran besar dan segelas milkshake untuk makan malam. Toh seharian ini perut hanya sempat diisi oleh beberapa bungkus chips, permen, dan bergelas-gelas kopi. Ilustrasi ini seolah menunjukkan betapa tidak sehatnya makanan yang dikonsumsi wanita karir super sibuk yang akhirnya berdampak pada kenaikan berat badan mereka.

Untuk menjaga agak tubuh tetap sehat dan berat badan tetap terjaga selama manjadi seorang wanita karir, berikut adalah tips-tipsnya:

1. Jangan lewatkan sarapan.
Sesibuk apapun Anda jangan pernah lewatkan sarapan. Jika tidak sempat melakukannya di rumah, lakukan di kantor. Menurut para peneliti di National Weight Control Registry, sarapan dapat menjaga badan tetap langsing sebab Anda terjaga dari rasa lapar dan terhindar dari mengemil sampai waktu makan berikutnya. Nikhil V. Dhurandhar, dari Pennington Biomedical Research Centre, Amerika Serikat menemukan bahwa sarapan dua butir telur setiap hari dapat menurunkan berat badan 65% lebih cepat! Jangan lupa untuk mengkombinasikannya dengan sayuran dan buah segar yang dapat menyuplai gula darah ke otak, seperti jeruk, apel dan strawberry.

2. Menu seimbang untuk makan siang.
Sebaiknya Anda membawa bekal dari rumah karena selain lebih higienis dan terjamin gizinya, porsi takarannya lebih terukur dan tentunya lebih murah. Namun seringkali ketiadaan waktu jadi alasan untuk tidak menyiapkan dan membawa bekal makan siang, sehingga mau tidak mau membuat Anda harus makan siang di luar kantor. Jika Anda harus membeli makan siang pilihlah menu seimbang dengan asupan karbohidrat, protein dan sedikit lemak. Jangan lupa menyisipkan sayur-sayuran dan buah pada setiap menu makan Anda. Buah sebaiknya dimakan sebelum makanan lain dikonsumsi. Hati-hati dengan saus botolan dan kecap karena mengandung gula dan garam berlebihan.

3. Hindari cemilan.
Duduk di depan komputer seharian dan melewatkan makan siang membuat Anda akan mencoba mengganjal perut Anda dengan berbagai cemilan yang ´terasa´ mengenyangkan. Segenggam kripik jagung tortilla, sebuah muffin cokelat, gorengan masih hangat dan keripik kentang rasanya terlalu menggiurkan untuk dilewatkan. Jika Anda ingin sehat, hentikan pikiran itu sekarang juga karena snack tersebut memiliki kadar kolesterol dan saturated fat tinggi dan hampir-hampir tidak ada gizinya. Begitu rasa lapar menyerang lebih baik Anda makan buah. Tidak perlu repot memotong atau mengupas, cukup membeli salad buah, rujak atau jus buah sudah cukup, asalkan tidak ditambah gula yang terlalu banyak.

4. Minum air putih.
Delapan gelas sehari adalah nominal yang dianjurkan. Namun, bagi Anda yang berkantor di ruangan ber-AC, sebaiknya mengkonsumsi lebih karena tubuh akan cepat mengalami dehidrasi. Sediakan selalu wadah air berukuran cukup besar agar Anda tidak perlu bolak-balik ke dispenser untuk minum. Selain melancarkan metabolisme, minum air putih juga dapat memuaskan rasa lapar.
5. Olahraga.
Tidak bisa dipungkiri olahraga dan makanan seimbang adalah kunci pokok menjadi sehat dan memiliki tubuh yang ideal. Tidak perlu yang berat-berat, karena Anda juga tidak akan punya waktu. Incorporated olah raga dalam tiap aktifitas keseharian Anda. Contohnya; daripada menggunakan lift, lebih baik Anda naik tangga, atau berkunjung langsung ke cubicle teman daripada mengirim private message, dan lakukan stretching ringan sembari duduk di work station Anda.

Bekerja di depan komputer dan sibuk di kantor setiap hari bukanlah hambatan bagi seseorang untuk tetap menjaga kesehatan dan bentuk tubuh. Intinya adalah menjalani hidup dan makan makanan yang seimbang. Kuncinya adalah niat. Menjaga bentuk tubuh ideal memang penting, tapi kesehatan Anda jauh lebih penting. Be wise in choosing your diet program!


Careers Jobs Indonesia Indonesia Vacancy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar